Serahkan Hadiah, Sandiaga Uno : Kita Harus Bangga Dengan Ketua PASI Kerinci Bisa Menggelar Event Sebesar Ini

GLOBALJAMBI.COM, KERINCI – Bang Sandiaga Uno disambut antusias ribuan warga Kerinci saat menyerahkan hadiah juara Lomba Lari 10 K yang di selenggarakan oleh Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Kerinci (18/11).

Sampai dilokasi, Sandiaga Uno berlari menuju panggung didampingi Wabup dan Ketua PASI yang disambut histeris warga yang hadir.

Sandi Uno menyerahkan hadiah dan mengucapkan selamat kepada para pemenang lomba lari merathon 10K pada kategori pelajar Putra, pelajar putri, umum putra, dan umum putri.

Lomba lari 10K tahun 2019 tingkat Kabupaten Kerinci tersebut diikuti 6.225 peserta dari semua kalangan dalam lingkup Kerinci.

Dalam sambutannya Sandiaga Uno dalam mengatakan “kita harus bangga dengan ketua PASI Kerinci yang menggelar event sebesar ini”, ucapnya

Kemudian kita harus hidup sehat dengan olahraga 30 menit dalam sehari baik itu senam, lari dan olahraga apapun juga, Insya Allah badan kita sehat.

“Kalau badan kita sehat, jiwa kita kuat, dan otak kita waras. Itu yang menjadi pesan saya untuk kita semua, mudah-mudahan masyarakat Kerinci semuanya sehat selalu”, ungkapnya

Selain dari pada itu sandiaga Uno juga menyampaikan “apresiasi Kepada ketua PASI bisa dapat melahirkan atlit-atlit masa depan untuk Kabupaten Kerinci” Tutupnya (Rap).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *